banner 468x60
BeritaDaerahKota BitungProv. Sulawesi Utara

Peringatan Dini BMKG: Gelombang Tinggi Ancam Beberapa Daerah Perairan Sulut

Avatar photo
7692
×

Peringatan Dini BMKG: Gelombang Tinggi Ancam Beberapa Daerah Perairan Sulut

Sebarkan artikel ini

Bitung — Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Maritim Bitung mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi yang berlaku mulai 13 November 2025 pukul 08.00 WITA hingga 16 November 2025 pukul 08.00 WITA.

Menurut keterangan BMKG, angin di perairan Sulawesi Utara umumnya bertiup dari arah Barat dengan kecepatan antara 6 hingga 25 knot.

banner 468x60

Kecepatan angin maksimum berpotensi terjadi di hampir seluruh wilayah perairan, yang dapat memicu gelombang setinggi 1,25 hingga 2,5 meter.

Baca Juga :  National Open Rafting Competition Piala Bupati Taput Tahun 2023 Di Sungai Situmandi

Adapun wilayah yang berpeluang mengalami gelombang 1,25 – 2,5 meter (kategori sedang) meliputi:
Perairan Utara Sulawesi Utara
Perairan Minahasa Utara
Perairan Kepulauan Sitaro
Perairan Kepulauan Talaud
Laut Sulawesi
Laut Maluku

Baca Juga :  Pria Ini Diringkus Satnarkoba Polres Toba Dan Diamankan 2,63 Gram Shabu

BMKG mengimbau agar nelayan tradisional dan pengguna kapal kecil lebih berhati-hati dalam melaut.
➡️ Apabila kecepatan angin mencapai 15 knot dan tinggi gelombang sekitar 1,25 meter, perahu nelayan disarankan menunda keberangkatan atau mencari area perairan yang lebih terlindung.
➡️ Untuk kapal tongkang, jika kecepatan angin mencapai 16 knot dan tinggi gelombang mencapai 1,5 meter, operasi pelayaran sebaiknya ditunda atau dilakukan dengan pengawasan ketat dan perlengkapan keselamatan lengkap.

Baca Juga :  Kantor Pertanahan Kabupaten Tapanuli Utara Gelar Rapat Evaluasi dan Monitoring PTSL Tahun 2025

BMKG Maritim Bitung menegaskan pentingnya memperhatikan kondisi cuaca sebelum berlayar guna mencegah kecelakaan laut dan memastikan keselamatan pelayaran. (Lan)

Sumber: BMKG Maritim Bitung

banner 468x60
banner 468x60
error: Content is protected !!