KOTA BITUNG – Kapolres Bitung AKBP Albert Zai SIK. MH bersyukur, memuji dan memuliakan Tuhan, dengan ikut membaca Mazmur pada saat menghadiri pembukaan lomba Bitung Bermazmur se-Sinode GMIM, yang berlangsung di GMIM Bukit Kalvari Aerujang, Kelurahan Girian Permai Kecamatan Girian Kota Bitung, Jumat (04/10/2024).
Kegiatan dimulai pukul 11.00 WITA dan diawali dengan ibadah pembukaan yang dipimpin oleh Pdt Jenni A M Tangkilisan MTh, selaku Ketua Jemaat GMIM Bukit Kalvari, ibadah berlangsung khidmat, dihadiri oleh jemaat dan peserta Kapolres Bitung bersama Kapolsek Matuari AKP Yusi Kristina SE, menyempatkan diri untuk memberikan imbauan mengenai Kamtibmas di sela-sela acara.
Dalam sambutannya, Kapolres Bitung AKBP Albert Zai, SIK. MH menekankan pentingnya menjaga ketertiban dan keharmonisan dalam kehidupan sehari-hari, khususnya bagi generasi muda yang kerap kali terpengaruh oleh pergaulan bebas dan penggunaan media sosial yang tidak bijak.
“Lomba ini bukan hanya untuk menumbuhkan kemampuan dalam membaca Mazmur, tetapi juga sebagai wadah untuk mengingatkan kita semua akan pentingnya kedisiplinan dan etika dalam berinteraksi, baik secara langsung maupun melalui media sosial, jadikan lomba ini sebagai momen untuk merenungkan nilai-nilai spiritual dan memperbaiki diri agar terhindar dari pengaruh negatif,” ujar Kapolres Bitung
Kapolres Albert Zai, SIK. MH kemudian ikut serta membaca Mazmur bersama peserta lain, memberikan contoh bagaimana membaca dengan penghayatan dan ketepatan yang baik dan mendapat apresiasi dari para jemaat dan peserta, serta menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk lebih mencintai kegiatan-kegiatan keagamaan.
Lomba Bitung Bermazmur se-Sinode GMIM ini berlangsung selama dua hari, dari tanggal 4 – 5 Oktober 2024 hari pertama, tercatat lebih dari 80 peserta dari seluruh jemaat GMIM yang turut ambil bagian. Mereka berkompetisi dalam beberapa kategori, yakni P/KB seri A1, A, B, dan WKI, dengan penilaian berdasarkan ketepatan intonasi, penghayatan, dan pemahaman makna dari ayat-ayat Mazmur yang dibacakan.
Kehadiran Kapolres Bitung dalam acara ini juga menandakan dukungan penuh pihak kepolisian terhadap kegiatan keagamaan dan sosial yang positif di tengah masyarakat dan menegaskan bahwa kegiatan ini dapat menjadi sarana untuk mempererat tali persaudaraan antar jemaat, sekaligus menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
“Kami berharap kegiatan ini dapat berjalan lancar dan seluruh peserta dapat menunjukkan kemampuan terbaik mereka. Jadikan ini sebagai ajang untuk membangun semangat kebersamaan dan memperdalam pemahaman terhadap ajaran Tuhan,” tambah Kapolres Bitung
Kapolsek Matuari juga menyampaikan apresiasi kepada panitia penyelenggara yang telah bekerja keras dalam mempersiapkan acara ini. “Semoga acara ini bisa memberikan dampak positif, terutama bagi generasi muda se-Sinode GMIM,” ujarnya.
Sementara itu, pengamanan di area kegiatan dilakukan oleh personel Polres Bitung yang ditugaskan, yakni IPDA Matias Piter dan AIPTU Muhtar Dumade. Mereka disiagakan untuk memastikan keamanan dan ketertiban acara, serta siap memberikan bantuan apabila diperlukan.
(RAMLAN)