TOBA – Seorang pengendara sepeda motor Honda Supra meninggal saat mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Umum Dusun I menuju Dusun II Parratusan tepatnya di Jembatan Partangan Bondar Sittatuan Desa Situa-tua, Kecamatan Sigumpar, Kabupaten Toba, Provinsi Sumatera Utara, Jumat (20/10/2023) sekira pukul 21.30 Wib Malam hari.
Pengendara tersebut bernama Jhonson Simangunsong (47) warga Dusun I Parratusan Desa Situatua, Kecamatan Sigumpar, Kabupaten Toba
Menurut Kasat Lantas Polres Toba Iptu R T Gunawan Siahaan saat di konfirmasi menuturkan kecelakaan tunggal itu bermula sepeda Motor Honda Supra BB-2865-EC yang dikendarai oleh korban, sebelum kejadian datang dari arah Dusun I Parratusan.
“ Setibanya di TKP, diduga pengendara kurang hati – hati berjalan terlalu kekanan sehingga masuk kedalam Parit yang berada di sebelah kanan jalan yang di laluinya. Akibatkan kejadian tersebut, pengendara sepeda motor mengalami Luka di pelipis Mata kanan. Kemudian, pengendaranya (Jhonson Simangunsong) meninggal sewaktu dalam perawatan di Rumah Sakit RSUD Porsea,” ujar Gunawan Siahaan.