banner 468x60
BeritaDaerahKab. Samosir

Pemerintah Desa Janji Martahan Laksanakan Gotong Royong Jumat Bersih

Avatar photo
35
×

Pemerintah Desa Janji Martahan Laksanakan Gotong Royong Jumat Bersih

Sebarkan artikel ini

Samosir – Pemerintah Desa Janji Martahan melaksanakan Gotong Royong Jumat Bersih di Sepanjang Jalan Lintas Umum, pada Jumat 22/09/2023 Pukul 08.00 Wib hingga selesai , yang langsung dipimpin Oleh Patam Pasaribu selaku Kepala desa.

 

banner 468x60

Kepala Desa Janji Martahan Patam Pasaribu mengatakan kegiatan jumat bersih ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan dalam menjaga kebersihan lingkungan dan menciptakan lingkungan yang sehat karena dengan lingkungan yang bersih dapat meningkatkan kesehatan masyarakat.

“Olehnya itu masyarakat untuk berperan aktif dan berpartisipasi langsung dalam melaksanakan kegiatan Jumat bersih yang tiap hari Jum’at rutin di gelar”.Hasil yang diperoleh dari kegiatan Jum’at bersih ini antara lain diharapakan tercipta lingkungan yang lebih bersih dan tidak ada sampah yang berserakan sehingga membuat lingkungan masyarakat terutama lingkungan kerja pemerintah desa menjadi sehat,” tuturnya.

Baca Juga :  Kasi PMD Kecamatan Harian Hadiri Penyaluran Bibit jagung dan calaris kepada 120 KPM Di Desa Dolok Raja 

 

Sementara itu , Sekdes Janji Martahan Rihat Pasaribu menambahkan bahwa Kegiatan Jumat bersih yang dilaksanakan Pemdes Janji Martahan bersama BPD Desa dan masyarakat desa merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh pemerintah desa guna membiasakan masyarakat untuk senantiasa menjaga kebersihan lingkungan.

Baca Juga :  Polres Toba Tangkap 3 Pelaku Narkoba, Komitmen Berantas Peredaran Narkoba Diwilayah Hukumnya

“Pemerintah desa Janji Martahan ingin menggalakkan kegiatan kerja bakti dilingkungan sekitar, dengan mengawali dan memberi contoh. Harapannya masyarakat dapat mengikuti untuk lebih sadar kebersihan lingkungan masing-masing serta kegiatan ini rutin kami lakukan setiap hari jumat,”

 

Lanjutnya, melalui kebiasaan menjaga kebersihan lingkungan yang disebarluaskan kepada masyarakat, diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang asri dan sehat.

Karena kesehatan masyarakat merupakan salah satu komponen dalam mewujudkan yang Bersih, Religius, Maju, Adil, Makmur dan Hebat serta bermartabat,ujar Rihat Pasaribu.

Baca Juga :  Segala Aset Puskesmas Harian Perlu Di Cek-Rick Oleh Instansi Terkait

 

Terpisah, Sekretaris Kecamatan Harian Josro Tamba saat Dikonfirmasi Fokus News di ruang kerjanya Jumat 22/09/2023 Mengatakan Gotong royong Jum’at bersih ini mengajak Pemerintah Desa Se-Kecamatan Harian dan semua lapisan masyarakat untuk semakin sadar dan peduli dengan kebersihan lingkungan dalam menciptakan suasana yang nyaman dan hidup sehat.

Selain menjaga kebersihan sekitar, kerja bakti bakti juga untuk memperkuat kebersamaan dan kekompakan,Sehingga kekompakan bisa terbangun,” ujarnya,

banner 468x60
error: Content is protected !!