banner 468x60

Kabag SDM Polres Samosir Pimpin Aksi Penanaman 100 Batang Bibit Pohon di Daerah Perbukitan Desa Salaon Toba Kecamatan Ronggur Nihuta 

Avatar photo
banner 468x60

Samosir – Kabag SDM Polres Samosir AKP M. S Ritonga, S.H., M.H, memimpin penanaman 100 batang bibit pohon jenis Makadame di lokasi perbukitan Desa Salaon Toba Kecamatan Ronggurnihuta Kabupaten Samosir. (15 November 2023)

banner 468x60

Kegiatan ini melibatkan Kapolsek Pangururan AKP Marlen Sitaggang, Kepala Desa Salaon Toba Parulian Sitanggang, personel Polres Samosir, personel Polsek Pangururan bersama masyarakat setempat.

Penanaman dilaksanakan di daerah perbukitan sekitar sumber air Desa Salaon Toba yang mengelilingi Pea (rawa) POROHA.

Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB dan berakhir sekitar pukul 11.00 WIB, dilaksanakan oleh 40 orang peserta penanaman.

Baca Juga :  Polres Samosir - Pemerintah Samosir - DPRD Samosir Melaksanakan Deklarasi Pemilu Damai 2024 

Kabag SDM Polres Samosir menyatakan, “Penanaman bibit pohon ini mendukung kegiatan nasional Penanaman 10 Juta Pohon di 34 Polda dan seluruh Polres di Indonesia.” Ia menekankan bahwa kegiatan tersebut bertujuan membentuk Satuan Gerak Bersama, mendorong gerakan masyarakat dalam pencegahan tanah longsor dan banjir, serta menciptakan budaya menanam pohon sebagai gaya hidup baru di tengah masyarakat.

 

“Pohon yang ditanam di sekitar Pea Poroha akan berkontribusi menahan air hujan, mengairi Pea Poroha untuk memenuhi kebutuhan air masyarakat Desa Salaon Toba dan sebagai langkah antisipasi terhadap tanah longsor,” tambah AKP M. S Ritonga, S.H., M.H.

Baca Juga :  Dit Reskrimsus Polda Sumut Dan Polres Taput Berhasil Amankan 5 Pelaku Penyelewangan BBM Bersubsidi

Kepala Desa Salaon Toba, Parulian Sitanggang menyampaikan “terima kasih kepada Polres Samosir atas bantuan pengadaan dan penanaman bibit pohon serta partisipasi dalam pengembangan objek wisata Pea Poroha. Dia juga menegaskan komitmen pemerintah desa dan masyarakat untuk menjaga dan merawat pohon yang ditanam, memanfaatkan keberadaan sumber air yang dekat untuk penyiraman harian”.

Baca Juga :  Polri Peduli Lingkungan, Kapolres Sumbang Fasilitas Sumur Bor dan Pompa Air untuk Warga Simalungun

Acara penanaman pohon diakhiri dengan bersantap air minum dan snack yang disajikan oleh Bagian SDM Polres Samosir, menciptakan momen kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan.

banner 468x60
Penulis: BP Editor: BP
error: Content is protected !!